dilamedia.com, Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Universitas Mercu Buana Yogyakarta (UMBY) Angkatan 40 melakukan kegiatan Pelatihan Digital Marketing kepada Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) di Desa Wukisari Bantul tepatnya di Padukuhan Tilaman pada hari Sabtu .
Pelatihan digital marketing dihadiri oleh 11 UMKM yang memiliki usahan rumahan mulai dari makanan kering, makanan basah, aksesoris hingga deterjen basah.
Program pelaksanaan ini dilakukan dua kali seminggu dikarenakan menyesuaikan dengan jadwal. Program ini dilaksanakan terhitung mulai dari 5 Febuari sampai dengan 15 Febuari 2022.
Materi digital marketing yang disampaikan kepada pelaku UMKM juga dikemas dengan seringkas-ringkasnya. Tidak hanya penyampaian materi, pada kegiatan ini juga disediakan forum diskusi sehingga UMKM dapat dengan mudah mengerti dan memahami mengenai digital marketing.
Pelatihan pada hari pertama Sabtu (05/02/2022), UMKM Padukuhan Tilaman diberikan materi mengenai pemanfaatan media sosial sebagai peluang usaha. Selanjutnya pelaku UMKM nantinya akan dilatih bagaimana memaksimalkan media sosial dalam pengembangan bisnis. Tidak hanya disitu, dalam pelatihan ini juga diberikan materi mengenai pembuatan desain dan logo serta serta pembuatan desain packaging dengan mempraktekan langsung.
Tujuan dari kegiatan ini adalah untuk memotivasi serta mengajarkan UMKM padukuhan Tilaman bagaimana cara melakuakan digital marketing sehingga dapat memaksimalkan produknya melalui situs online yang ada.
Pendampingan UMKM pada hari pertama mendapatkan respon positif dan antusias.
Salah satu pelaku UMKM Bu Tutik selaku pemilik usaha Aksesoris merasa senang dengan adanya mahasiswa KKN kelompok 36 UMBY yang mau mengajarkan bagaimana memanfaatkan Digital Marketing.
“Alhamdulillah dengan adanya pendampingan UMKM di sini kita bisa mengetahui apa itu digital marketing. Apalagi besok hari kedua pembuatan logo produk, ibu-ibu yang lain juga antusias sekali mengikuti kegiatan ini karena hampir semua UMKM di sini belum memiliki logo produk” demikian disampaikan Tutik.
Tidak hanya itu saja, KKN kelompok 36 juga akan melakukan pengambilan foto dan video produk dengan menggunakan properti yang telah disediakan yang nantinya berguna sebagai bahan untuk posting di media sosial. Hal ini dilakukan untuk menunjang produk agar terlihat lebih menarik sehingga dapat bersaing dengan UMKM lain atau produk-produk lainnya.
Penulis : Veren Oktarisa
Dokumentasi :
Post a Comment
Berikan Komentar Anda